Fak. Tarbiyah
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL DALAM MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM PADA SISWA KELAS V SDN 2 UNAAHA KABUPATEN KONAWE
ABSTRAK
Jubran, Nim. 14010101002. “Penerapan Model Pembelajaran Kontekstual Dalam
Meningkatkan Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam Pada Siswa Kelas V SD
Negeri 2 Unaaha Kabupaten Konawe” melalui bimbingan Dr. Hj. Sitti Hasniyati
Gani Ali, M.Pd.I.
Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan prestasi belajar pendidikan
agama islam melalui penerapan model pembelajaran kontekstual pada siswa kelas V
SD Negeri 2 Unaaha Kabupaten Konawe. Masalah yang dikemukakan dalam
penelitian ini adalah apakah penerapan model pembelajaran kontekstual dapat
meningkatkan prestasi belajar pendidikan agama Islam pada siswa kelas V SD Negeri
2 Unaaha.
Penelitian ini menggunakan desain penelitian tindakan kelas (Classroom
Action Reserch). Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus pembelajaran. Teknik
pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik tes, observasi, dan
dokumentasi. Analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif dan peningkatan
hasil belajar siswa dianalis secara kuantitatif.
Hasil penelitian ini membuktikan bahwa penerapan model pembelajaran
kontekstual dapat meningkatkan prestasi belajar siswa pada mata pelajaran PAI di
Kelas V SD Negeri 2 Unaaha. Hal itu berdasarkan perolehan hasil belajar siswa yang
terus mengalami peningkatan dari satu siklus ke siklus berikutnya. Hasil evaluasi pra
tindakan menunjukkan nilai rata-rata kelas sebesar 68,40 dengan persentase
ketuntasan belajar sebesar 63%. Setelah tindakan siklus I dilakukan, prestasi belajar
siswa meningkat dengan nilai rata-rata 74,5 dan persentase ketuntasan mencapai
77%. Selanjutnya, pada siklus II nilai rata-rata kelas meningkat menjadi 81,98 dan
persentase ketuntasan belajar mencapai 100%. Dengan pencapaian tersebut,indikator
kinerja penelitian dapat dicapai sehingga hipotesis tindakan dinyatakan terbukti, yaitu
penerapan model pembelajaran kontekstual dapat meningkatkan prestasi belajar
pendidikan agama islam pada siswa kelas V SDN 2 Unaaha..
Tidak tersedia versi lain