Fak. Tarbiyah
PENGARUH PENGAWASAN KEPALA SEKOLAH TERHADAP KINERJA GURU MAN I KONSEL
ABSTRAK
AINUR RAHMAH NIM: 12 01 01 03 009, Pengaruh Pengawasan Kepala Sekolah Terhadap Kinerja Guru di MAN 1 Konsel Kabupaten Konawe Selatan, Melalui Bimbingan Dr. H. Zulkifli M,. M.Si., M.Pd.
Skripsi ini mengkaji tentang pengaruh pengawasan kepala sekolah terhadap kinerja guru di MAN 1 Konsel Kabupaten Konawe Selatan. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pengawasan kepala sekolah terhadap kinerja guru di MAN 1 Konsel Kabupaten Konawe Selatan. Penelitian ini mengangkat pokok permasalahan, apakah pengawasan kepala sekolah berpengaruh langsung terhadap kinerja guru di MAN 1 Konsel Kabupaten Konawe Selatan. Masalah ini dikaji melalui pendekatan penelitian kuantitatif.
Objek penelitian ini adalah seluruh guru di MAN 1 Konsel Kabupaten Konawe Selatan dengan jumlah 30 orang. Variabel dalam penelitian ini adalah variabel X (Pengawasan Kepala Sekolah) dan variabel Y(Kinerja Guru).
Untuk mendapatkan data yang dibutuhkan dalam penelitian ini, teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara penyebaran angket, dokumentasi dan observasi. Analisis data yang digunakan adalah statistik deskriptif, yaitu dituangkan dalam bentuk tabel distibusi frekuensi (persentase), dan analisis inferensial untuk pengujian hipotesis seperti analisis regresi linear sederhana, korelasi product moment, dan analisis uji-t.
Berdasarkan hasil penelitian bahwa pengawasan kepala sekolah di MAN 1 Konsel Kabupaten Konawe Selatan dapat dikategorikan baik hal ini terlihat 16 responden yang berada pada interval 61-80%, sehingga dapat disimpulkan bahwa pengawasan kepala sekolah di MAN Konsel 1 Kabupaten Konawe Selatan dalam kategori baik. Kinerja guru di MAN 1 Konsel Kabupaten Konawe Selatan dapat dikategorikan baik hal ini terlihat sebanyak 19 responden yang berada pada interval 861-80%, sehingga dapat disimpulkan kinerja guru di MAN 1 Konsel Kabupaten Konawe Selatan baik. Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan pengawasan kepala sekolah terhadap kinerja guru di MAN 1 Konsel Kabupaten konawe Selatan, hal ini berdasarkan Persamaan regresi sederhana untuk memprediksi pengaruh pengawasan kepala sekolah terhadap kinerja guru di MAN 1 Konsel Kabupaten Konawe Selatan adalah Ŷ= 44,16 x 0,46 x 81,73 hal ini berarti besarnya harga b dan a mempengaruhi Ŷ sebesar 81,75. Hasil analisis product moment ditemukan sebesar 0,510, taraf signifikan 5% maka harga rtab = 0,361,Maka rhit > rtab artinya hipotesis yang diajukan diterima, yaitu ada pengaruh yang positif dan signifikan pengawasan kepala sekolah terhadap kinerja guru di MAN 1 Konsel Kabupaten Konawe Selatan. Kemudian analisis uji-t bahwa thit ditemukan sebesar =3,137 sedangkan ttab dengan tingkat kepercayaan 5% sebesar= 2,048, maka diperoleh thit > ttab, artinya hipotesis yang diajukan diterima yaitu ada pengaruh yang signifikan pengawasan kepala sekolah terhadap kinerja guru. Sedangkan besarnya pengaruh pengawasan kepala sekolah terhadap kinerja guru di MAN 1 Konsel Kabupaten Konawe Selatan sebesar 26,01% dan 73,99% sisanya dipengaruhi oleh faktor lain.
Tidak tersedia versi lain