Referensi
MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA DALAM MENINGKATKAN KUALITAS PENDIDIKAN DI SDN 2 WAWOTOBI KEC. WAWOTOBI KAB. KONAWE
ABSTRAK
Jumriani, Nim. 09 01 01 03 033.,Manajemen Sumber Daya Manusia Dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan di SDN 2 Wawotobi Kecamatan Wawotobi Kabupaten Konawe.
(Dibimbing oleh : DR. Husain Insawan, M. Ag, dan Jabal Nur, S.Ag., M.Pd).
Skripsi ini berjudul Manajemen Sumber Daya Manusia Dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan di SDN 2 Wawotobi Kecamatan Wawotobi Kabupaten Konawe., dengan permasalahan, a). Bagaimana manajemen sumber daya manusia SDN 2 Wawotobi Kecamatan Wawotobi Kabupaten Konawe?, b). Bagaimana kualitas pendidikan di SDN 2 Wawotobi Kecamatan Wawotobi Kabupaten Konawe?, c). Bagaimana Relevansi Manajemen Sumber Daya Manusia dalam Meningkatkan Kualitas Pendidikan di SDN 2 Wawotobi Kecamatan Wawotobi Kabupaten Konawe.
Tujuan penelitian untuk mendeskripsikan manajemen sumber daya manusia SDN 2 Wawotobi Kecamatan Wawotobi Kabupaten Konawe, mendeskripsikan kualitas pendidikan di SDN 2 Wawotobi Kecamatan Wawotobi Kabupaten Konawe, dan Mendeskripsikan relevansi manajemen sumber daya manusia dalam meningkatkan kualitas pendidikan di SDN 2 Wawotobi Kecamatan Wawotobi Kabupaten Konawe.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penentuan informan dilakukan dengan metode penunjukan kepada informan yang dianggap penting terkait dengan penelitian diantaranyan kepala sekolah, dewan guru dan siswa selaku peserta didik. Pengumpulan data menggunakan tekhnik observasi, wawancara, studi dokumentasi, sedangkan pengelolaan data ditempuh dengan teknik reduksi data, display data verifikasi data, kemudian diadakan pengecekkan keabsahan data dengan pendekatan trianggulasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1). Manajemen Sumber Daya Manusia SDN 2 Wawotobi diaplikasikan sebagai upaya menjalin kerjasama, Upaya mencapai tujuan dimenej dengan menerapkan fungsi-fungsi yang berlaku dalam manajemen sumber atau potensi yang dimiliki SDN 2 Wawotobi Kecamatan Wawotobi Kabupaten Konawe yaitu perencanaan (planning), pengorganisasian (organizing), pelaksanaan (actuating), dan pengawasan (controlling), 2). Kualitas pendidikan di SDN 2 Wawotobi dicerminkan pada aspek yang dapat dilihat dari beberapa hal yang ada sebagai tolak ukur kualitas pendidikan yakni, aspek tangibles, reliability, responsiveness, assurance dan empathy, 3). Relevansi manajemen sumber daya manusia dalam meningkatkan kualitas pendidikan di SDN 2 Wawotobi diukur sejauh mana pengaruh yang ditimbulkan dari proses manajemen yang dilakukan terhadap perkembangan SDN 2 Wawotobi. Tolak ukur untuk mengetahuinya dilihat dari wujud kongkrit aktivitas sebagai relevansinya mengolah dan menentukan langkah strategis dengan menerapkaan strategi manajemen sumber daya manusia di SDN 2 Wawotobi, pemetaan fungsi manajmen sumber daya manusia terhadap potensi di SDN 2 Wawotobi, dan pencapaian tujuan pendidikan SDN 2 Wawotobi.
Tidak tersedia versi lain