Referensi
PENINGKATAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM MELALUI METODE STUDENT TEAMS ACHIEVMENT DIVISION (STAD) PADA KELAS V SD NEGERI MOKUPA JAYA KECAMATAN LALEMBUU KABUPATEN KONAWE SELATAN
ABSTRAK
NAMA : MASKUR
NIM : 11010101037
JUDUL : Peningkatan Hasil Belajar Pendidikan Agama Islam Melalui Metode Student Teams Achievment Division (STAD) Pada Kelas V SD Negeri Mokupa Jaya Kecamatan Lalembuu Kabupaten Konawe Selatan
Pokok bahasan dalam penelitian ini akan diuraikan tentang masalah bagaimana peningkatan hasil belajar Pendidikan Agama Islam melalui metode Student Teams Achievment Division (STAD) pada kelas V SD Negeri Mokupa Jaya Kecamatan Lalembuu Kabupaten Konawe Selatan ? Apakah hasil belajar Pendidikan Agama Islam dapat ditingkatkan melalui metode STAD Pada Kelas V SD Negeri Mokupa Jaya Kecamatan Lalembuu Kabupaten Konawe Selatan ?
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan hasil belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) melalui penerapan pembelajaran kooperatif dengan menggunakan metode STAD di kelas V SD Negeri Mokupa Jaya Kabupaten Konawe Selatan. Untuk mengetahui efektifitas dan efesiennya dalam menggunakan metode STAD di kelas V SD Negeri Mokupa Jaya Kabupaten Konawe Selatan.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah untuk memecahkan masalah rendahnya hasil pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) kelas V di SD Negeri Mokupa Jaya. Alternatif yang ditawarkan adalah dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif untuk meningkatkan kualitas hasil pembelajaran. Tindakan yang dilakukan adalah penerapan model pembelajaran kooperatif untuk meningkatkan hasil belajar Pendidikan Agama Islam (PAI).
Hasil Bahwa peningkatan hasil belajar Pendidikan Agama Islam melalui metode Student Teams Achievment Division (STAD) pada kelas V SD Negeri Mokupa Jaya Kecamatan Lalembuu Kabupaten Konawe Selatan dilakukan dengan keaktifan guru melakukan tindakan langsung kepada siswa berupa penerapan-penerapan dengan model pembelajaran dengan bentuk peraga dan diskusi. Bahwa hasil belajar Pendidikan Agama Islam dapat ditingkatkan melalui teknik STAD Pada Kelas V SD Negeri Mokupa Jaya Kecamatan Lalembuu Kabupaten Konawe Selatan yaitu dapat membantu peserta didik dalam belajar dan berinteraksi dengan pemahaman yang mudah sehingga penerapan pembelajaran dapat berlangsung efektif dan efesien.
Tidak tersedia versi lain