Referensi
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP KINERJA GURU DI MADRASAH ALIYAH SWASTA (MAS) AL-MUHAJIRIN PONDIDAHA KECAMATAN PONDIDAHA KABUPATEN KONAWE
ABSTRAK
Nyoman Imam Mustain. NIM: 09010103001, “Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Guru di Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Al-Muhajirin Pondidaha Kecamatan Pondidaha Kabupaten Konawe”, (dibimbing Oleh Dra. Hj. Nurseha Gazali, MSI, dan Erdiyanti, S.Ag, M.Pd)
Skripsi ini membahas tentang Pengaruh Budaya Organisasi Terhadap Kinerja Guru di Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Al-Muhajirin Pondidaha Kecamatan Pondidaha Kabupaten Konawe, dengan batasan masalah gambaran budaya organisasi di Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Al-Muhajirin Pondidaha Kecamatan Pondidaha Kabupaten Konawe, dan gambaran kinerja guru di Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Al-Muhajirin Pondidaha Kecamatan Pondidaha Kabupaten Konawe.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif, dengan menggunakan tehnik pengumpulan data yaitu dengan cara angket, observasi dan dokumentasi. Dalam menganalisis data, penulis menggunakan rumus regresi sederhana, product momen, koefisiensi determinasi, uji- t, dan uji- F. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah seluruh populasi yang ada dijadikan objek penelitian, penarikan sampel tidak dilakukan, mengingat populasi tidak mencukupi standar yang ada.
Dari hasil penelitian, dapat dikemukakan bahwa budaya organisasi di Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Al-Muhajirin Pondidaha Kecamatan Pondidaha Kabupaten Konawe dikatagorikan tinggi, hal ini dapat dilihat dari hasil tabulasi angket sebesar 1652 dengan nilai rata-rata 3,44 dari 15 item yang diisi oleh 32 responden. Sedangkan kinerja guru di Madrasah Aliyah Swasta (MAS) Al-Muhajirin Pondidaha Kecamatan Pondidaha Kabupaten Konawedapat dikatagorikan sedang, hal tersebut dapat dilihat pada tabulasi angket sebesar 1563 dengan nilai rata-rata 3,26 dari 15 item yang disediakan. Adapun pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja guru ditemukan nilai harga b dan harga a, diperoleh persamaan regresi sebagai berikut: Y=-38,225 + 1,3376 X. Dengan besarnya X=65, akan diperoleh Y sebesar 86,994, hal ini berarti bahwa bila budaya organisasi ditingkatkan, maka kinerja guru akan meningkat pula. Kemudian berdasarkan perhitungan koefesien determinan (KD) maka diketahui pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja guru sebesar 38,44%, dan 61,56% dipengaruhi oleh factor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kemudian berdasarkan hasil perhitungan uji-t, maka diperoleh thitung 4,33 > ttabel 1,697, dapat disimpulkan bahwa koefesien korelasi antara budaya organisasi dengan kinerja guru sebesar 4,33 adalah signifikan. Setelah melihat nilai dari Fhitung dan Ftabel maka diperoleh Fhitung = 19,36 > Ftabel =4,17 maka Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif antara budaya organisasi terhadap kinerja guru.
Tidak tersedia versi lain