Referensi
POLA PEMBINAAN AKHLAK SANTRI DI PONDOK PESANTREN DARUL ULUM NAHDLATUL WATHAN BIMA MAROA KEC. ANDOOLO KAB. KONAWE SELATAN
ABSTRAK
Audah Fitriani, NIM. 09030102005 “Pola Pembinaan Akhlak Santri di Pondok Pesantren Darul Ulum Nahdlatul Wathan Bima Maroa Kec. Andoolo Kab. Konawe Selatan” (di bawah bimbingan Ibu Hadi Machmud sebagai pembimbing I dan Bapak Nasri Akib sebagai pembimbing II)
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pembinaan akhlak santri di pondok pesantren Darul Ulum Nahdlatul Wathan Bima Maroa Kecamatan Andoolo Kabupaten Konawe Selatan, untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi proses pembinaan akhlak santri di pondok pesantren ini.
Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, dimana data yang diperoleh yaitu dengan menggunakan teknik obsevasi (pengamatan), teknik interview (wawancara), teknik dokumentasi. Pengolahan data dilakukan dengan reduksi data, display data, dan verifikasi data. Adapun yang menjadi informan dalam penelitian ini adalah para pembina santri di pembinaan akhlak santri di pondok pesantren Darul Ulum Nahdlatul Wathan Bima Maroa Kecamatan Andoolo Kabupaten Konawe Selatan.
Berdasarkan hasil penelitian ditemukan bahwa pola pembinaan akhlak santri yang dilaksanakan di pondok pesantren Darul Ulum Nahdlatul Wathan menggunakan pengajaran kitab tentang akhlak, sistem teladan, ceramah, pendekatan emosional, pemberian reward dan punhisment, serta kedisiplinan. Terdapat dua faktor kendala dalam proses pembinaan akhlak di pondok pesantren yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internalnya yaitu adanya santri yang malas untuk belajar dan terkadang dewan asatidznya ada yang kurang sepaham dengan program yang dilaksanakan oleh bidang kesantrian, sedangkan faktor eksternalnya yaitu kurangnya perhatian dan dorongan dari orang tua santri, orang tua santri membela anaknya yang bersalah dan tidak menyerahkan sepenuhnya pembinaan santri kepada bidang kesantrian, selain itu perkembangan ilmu teknologi dan komunikasi juga berpengaruh dalam proses pembinaan ini. Faktor-faktor pendukung dalam proses pembinaan akhlak santri di pondok pesantren ini juga terdapat dua faktor yang sama. Faktor pendukung internal yang mempengaruhi proses pembinaan akhlak di pondok pesantren ini adalah apabila dewan asatidz mendukung program yang dillaksanakan oleh bidang kesantrian dan santri yang mematuhi peraturan yang ada di pondok pesantren ini dan faktor pendukung eksternal yang mempengaruhi proses pembinaan akhlak di pondok pesantren ini yaitu dukungan dari masyarakat sekitar dan para orang tua santri tentang pola pembinaan yang dijalankan di pondok pesantren ini.
Tidak tersedia versi lain