Referensi
DAMPAK TAYANGAN TELEVISI TERHADAP PERILAKU SOSIAL REMAJA DI DESA LAMOEN KECAMATAN ANGATA KABUPATEN KONAWE SELATAN
ABSTRAK
YUSRIM. Dampak Tayangan Televisi Terhadap Perilaku Sosial Remaja Di Desa Lamoen Kecamatan Angata Kabupaten Konawe Selatan.
(Dibimbing oleh H. Zulkifli M dan H. M. Hasdin Has, Lc)
Skripsi ini membahas tentang “Dampak Tayangan Televisi Terhadap Perilaku Sosial Remaja Di Desa Lamoen Kecamatan Angata Kabupaten Konawe Selatan”. Dengan masalah pokok Bagaimana dampak tayangan televisi terhadap perilaku sosial remaja di Desa Lamoen Kec Angata Kab Konawe Selatan. Secara spesifik judul ini di angkat karena adanya perilaku sosial remaja yang ada di Desa Lamoen cenderung terpengaruh oleh tayangan atau acara televisi sehingga menimbulkan dampak negatif terhadap perilaku remaja.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan menggunakan metode pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi adapun sumber data dalam penelitian ini adalah Kepala Desa, Sekretaris Desa, Orang Tua Remaja dan Remaja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Bagaimana dampak tayangan televisi terhadap perilaku sosial remaja di Desa Lamoen Kec Angata Kab Konawe Selatan.
Dari hasil penelitian memperhatikan bahwa masyarakat di Desa Lamoen khususnya pada remaja dalam kaitannya dengan dampak tayangan televisi terhadap perilaku sosial remaja diketahui para remaja sering menghabiskan waktunya hanya untuk menonton tayangan acara televisi khususnya pada acara Sinetron, Film, dan Musik. Sehingga salah satu perubahan sikap yang terjadi kepada para remaja adalah cara berpakaian, tidak menghargai yang tua, model rambut, dan malas membaca buku-buku pelajaran. Sehingga peran Orang tua dalam mengatasi dampak yang ditimbulkan televisi terhadap remaja adalah dengan cara membatasi acara-acara televisi atau memindahkan kesiaran lain serta tidak terlepas pula dari kontrol sosial orang tua kepada remaja yang tentunya orang tua remaja hanya menjadikan televisi sebagai sumber informasi, dalam hal ini siaran Berita yang secara langsung di tampilkan pada layar televisi.
Tidak tersedia versi lain