Referensi
HUBUNGAN ANTARA MOTIVASI BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS X SMA NEGERI 3 KENDARI
Jenis penelitian ini adalah kuantitatif, dengan menggunakan analisis statistik deskriptif dan statistik inferensial. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah questioner dan dokumentasi. populasi penelitian ialah seluruh siswa kelas x SMAN 3 Kendari dimana terdiri dari 7 kelas yang berjumlah 145 orang siswa, cara penarikan sampel menggunakan teknik simple random sampling. adapun banyaknya sampel ialah 20% dari jumlah populasi penelitian. sehingga diperoleh sampel adalah 44 orang. Hasil penelitian menunjukan bahwa data variabel penelitian berdistribusi normal dan kedua data berasal dari sampel yang homogen. berdasarkan hasil analisis statistik menunjukan bahwa ada hubungan yang kuat dan signifikan antara motivasi belajar siswa kelas X SMAN 3 Kendari, dengan nilai r hitung =0,724 dan besar sumbangan X terhadap Y sebesar 52,44% sedangkan sisanya 47,52% disebabkan oleh faktor lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini.
Tidak tersedia versi lain