Referensi
PERBANDINGAN KEMAMPUAN MENGAJAR GURU PRIA DENGAN GURU WANITA PADA BIDANG STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SD SE KECAMATAN WIWIRANO KABUPATEN KONAWE UTARA
Skripsi ini membahas masalah Perbandingan Kemampuan Mengajar Guru Pria Dengan Guru Wanita, adapun permasalahannya adalah: (1) Bagaimana kemampuan mengajar guru pria pada Bidang Studi Pendidikan Agama Islam SD Se Kecamatan Wiwirano Kabupaten Konawe Utara , (2) Bagaimana kemampuan mengajar Guru Wanita pada Bidang Studi Pendidikan Agama Islam SD Se Kecamatan Wiwirano Kabupaten Konawe Utara. (3) Adakah perbedaan kemampuan mengajar guru pria dengan Guru Wanita pada Bidang Studi Pendidikan Agama Islam SD Se Kecamatan Wiwirano Kabupaten Konawe Utara.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Adapun yang menjadi obyek penelitiannya adalah Guru Pria 8 orang dan Guru Wanita 8 orang dan disajikan sampel 16 orang responden.
Metode pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dengan Observasi, Dokumentasi, dan Angket, Adapun analisis data yang digunakan adalah statistic deskriptif dengan pendekatan kuantitatif analisis yang dituangkan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi (presentase) dan Distribusi Frekuensi, dan pengujian hipotesis (uji t).
Berdasarkan perhitungan, diperoleh t^0 = 1,17 sehingga memperoleh α = 0,05 dan N = 16, maka diperoleh nilai t tabel = 2,145 dengan demikian t^0 ≤ t tabel sehingga dengan demikian berarti tidak ada Perbandingan Kemampuan Mengajar Guru Pria Dengan Guru Wanita Pada Bidang Studi Pendidikan Agama Islam SD Se Kecamatan Wiwirano Kabupaten Konawe Utara.
Tidak tersedia versi lain