Referensi
PENGARUH KEMAMPUAN BACA TULIS AL-QUR’AN TERHADAP MINAT BELAJAR AL-QUR’AN HADITS DI MTs NEGERI 1 KENDARI
Rumusaan masalah pada penelitian ini adalah sebagai berikut: Bagaimana kemampuan Baca tulis Al-Qur’an Siswa di MTs Negeri 1 Kendari?, Bagaimana minat belajar Al-Qur’an hadits siswa di MTs Negeri 1 Kendari?, Apakah terdapat pengaruh kemampuan baca tulis Al-Qur’an terhadap minat belajar Al-Qur’an hadits di MTs Negeri 1 Kendari?
Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui bagaimana kemampuan Baca tulis Al-Qur’an Siswa di MTs Negeri 1 Kendari, Untuk mengetahui bagaimana minat belajar Al-Qur’an hadits siswa di MTs Negeri 1 Kendari, Untuk mengungkapkan apakah terdapat pengaruh kemampuan baca tulis Al-Qur’an terhadap minat belajar Al-Qur’an hadits di MTs Negeri 1 Kendari.
Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif, yaitu jenis penelitian yang menggunakan analisa statistik. Sedangkan metode yang digunakan dalam mengumpulkan data adalah metode Studi dokumentasi dan quisioner. Populasi penelitian ini adalah siswa MTs Negeri 1 Kendari kelas VII dan VIII sebanyak 301 orang dengan teknik penarikan sampel yaitu stratified random sampling sehingga diambil 15% dari jumlah populasi 301 orang. Maka ditetapkan sampel penelitian ini adalah berjumlah 45 orang siswa.
Hasil penelitian ini adalah terdapat pengaruh Kemampuan baca tulis Al-Qur’an terhadap Minat Belajar Al-Qur’an Hadits di MTs Negeri 1 Kendari, dengan koefisien korelasi product moment 0,701. Pada taraf α = 5% (0,05), dimana dk = n-2 = 45-2 = 43, maka diperoleh rtabel 0,301. Dengan demikian rhitung = 0,701 > rtabel 0,301. Maka H0 ditolak dan H1 diterima yang berarti terdapat pengaruh yang positif dan signifikan Kemampuan baca tulis Al-Qur’an terhadap minat belajar Al-Qur’an di MTs Negeri 1 Kendari.
Tidak tersedia versi lain